-->

Iklan

Iklan

Ngaku LSM, Umar Dani Ancam Wartawan Harian Liputan Tebo

NEWSPORTAL.ID
Kamis, 17 Maret 2016, Maret 17, 2016 WIB Last Updated 2017-11-07T14:38:58Z
PORTALTEBO.com - Seorang laki-laki ngaku pengiat LSM bernama Umar Dani, ancam beberapa wartawan media cetak liputan Kabupaten Tebo.

"Ndak tau masalahnya apa. Tahu-tahu kirim SMS dengan bahasa sedikit mengancam, "ungkap Iyal wartawan media cetak harian Bute Ekspres, pada PORTALTEBO.com.

Iyal mengaku sudah beberapa hari ini mencari Umar. "Baru kenal beberapa hari kemarin kenal dia (Umar) di kantin RSUD Tebo. Itu pun kenal dak sengaja. Dan sudah beberapa kali kesana (kantin), tapi ndak pernah ketemu, "jelas Iyal lagi.

"Kalau ketemu saya cuma mau nanya apa maksudnya dan apa maunya, cuma itu kok. Ya, paling sekalian ngajak ngopi, "kata Ketua Forum Wartawan Harian Tebo (For WHAT) ini.

Saat ditanya apakah bakal melaporkan ancaman ini kepada polisi, "Malas melapor bang. Biasa la kalau diancam-acam seperti itu. Yang ngancam-ngancam juga orangnya dak jelas. Kalau diladeni lokak tambah dak jelas," guraunya.

Bukan cuma Iyal, ternyata Munasdi wartawan Jambi Ekspres juga mendapat ancaman yang sama dari penggiat LSM tersebut. "Kalau saya langsung ditelponnya. Tidak tahu apa masalahnya, langsung marah-marah, "heran Musnadi.

Yang lebih sadis, kata Bujang sapaan akrab Musnadi, Umar mengancam akan membunuh dirinya. "Katanya di telepon, saya mau ditanggani dan dikeroyok rame-rame, "ungkap Bujang sambil tertawa.

Dengan ancaman Umar tersebut, Bujang mengaku was-was dan sedikit lucu, "Aneh saja dan juga lucu. Masa jaman sekarang masih ada orang yang ngancam-ngancam seperti itu. Meski sedikit takut, tapi bawa ketawa saja, "pungkasnya. (p05) 

Komentar

Tampilkan

Terkini