-->

Iklan

Iklan

Awas, Bagi Yang Akan Melewati Jalan Ini Mesti Hati-hati

Redaksi
Minggu, 21 Januari 2018, Januari 21, 2018 WIB Last Updated 2018-01-21T11:52:49Z
NEWSPORTAL.ID - Kondisi Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) yang berada di Desa Pelayang, Kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo diketahui mengalami longsor dengan kondisi yang sudah hampir putus, Oleh karena itu siapapun yang akan melewati jalan lintas yang menghubungkan Tebo - Jambi ini mesti berhati-hati.

Hingga kini belum terlihat adanya tanda-tanda untuk perbaikan padahal kondisi ini bisa memicu lakalantas di lokasi. Bahkan di titik ini sudah terpasang garis police line sebagai tanda bagi pengendara sebab titik longsornya sudah semakin lebar dan dalam.

Menurut hasil pantaua dilokasi, badan jalinsum ini hanya tersisa sekitar 2 meter atau hanya pas-pasan untuk dilintasi oleh satu kenderaan saja. Sebab, Aspal badan jalan kian terkikis dan sebagian lagi justru sudah menggantung karena konstruksi tanah di bawah aspal sudah runtuh.

Salah seorang pengendara Yaden saat melintas mengatakan, dirinya sangat takut saat melintas dijalan longsor tersebut. Pasalnya, harus ekstra hati-hati saat berpapasan dengan kendaraan lain. 

"Apalagi jika malam hari, kondisi jalan minim penerangan dan badan jalan sudah menyempit dan bergelombang. Ini sangat rawan terjadinya laka lantas," ujarnya

Sobirin, Kabid Bina Marga Dinas PURP Tebo, saat dikonfirmasi menjelaskan jika jalan tersebut merupakan jalan nasional.

"Kita tidak punya wewenang untuk perbaikan jalan tersebut karena itu adalah jalan nasional, "katanya. 

Meski demikian, Sobirin mengaku dirinya sudah melaporkan kondisi jalan tersebut ke Dinas PUPR Provinsi Jambi.

"Sekitar 1 minggu yang lalu dinas PUPR Provinsi sudah turun ke lokasi. Kalo untuk perbaikan, kita belum tahu kapan mulai dikerjakan, "tutupnya (P02)
Komentar

Tampilkan

Terkini