-->

Iklan

Iklan

Dikawal Berlapis Ribuan Orang Hadiri Pelantikan DPD KNPI Prov Jambi

Redaksi
Selasa, 27 Maret 2018, Maret 27, 2018 WIB Last Updated 2018-03-27T03:43:54Z
Pelantikan DPD KNPI Prov Jambi (26/3/2018)

NEWSPORTAL.ID - Pelantikan pengurus DPD KNPI Provinsi Jambi yang digelar malam tadi (26/3) di gedung RCC Ratu Hotel diterapkan pengamanan berlapis, pantauan langsung media ini, selalin menerjunkan ratusan orang dari pihak keamanan, tampak dihalaman RCC juga standby sarana penunjang seperti barakuda dan watercanon.
“Yang hadir sekitar sekitar 2000an orang, kami lagi menunggu kehadiran pak menteri dan rombongan,” ujar Iin Habibi, wakil ketua KNPI yang semalam ikut dilantik kepada newsportal menerangkan.
Di pintu masuk setiap undangan juga di scaning menggunakan detektor logam. “Mungkin standar keamanan karena bakal kehadiran menteri”ujar Eriyadi, dari dinas Dispora Provinsi jambi menyampaikan. Namun, Pak Mentri diwakilkan oleh Deputi II dari Kemenpora, ujarnya melanjutkan.
Sebagaimana informasi yang dirangkum, malam tadi adalah acara pelantikan pengurus DPD KNPI Provinsi Jambi periode 2018-2021.
M. Arqon dan jajarannya, Selaku ketua DPD KNPI resmi dilantik oleh Ketua Umum KNPI Pusat Muhamad Rifai Darus.
Ramainya kehadiran peserta di acara pelantikan ini karena panitia acara memang mengundang banyak komunitas mulai dari pelajar hingga profesi.  
Acara pelantikan juga dihadiri langsung oleh Asnawi AB, Kaban Kesbangpol Provinsi Jambi dan Wahyudin, Kadispora Provinsi Jambi.
“Pak Kadis semalam ikut menjemput langsung pak Deputi di Bandara”ujar Yadi dari Pegawai Dispora Provinsi.
M. Rifai Darus, selaku ketua umum KNPI dalam sambutannya menyampaikan, KNPI sebagai organisasi kepemudaan yang hidup di masyarakat harus miliki pikiran analitis, kreatif, inovasi serta inisiatif, berbasis pada standar kompetensi dan berdaya saing di segala bidang.
Banyak pemimpin dan tokoh sukses bangsa yang saat ini terlahir dari binaan KNPI. Itu artinya KNPI pada masa lampau telah berhasil mencetak kader-kader terbaiknya dalam berbagai bidang (F03)
Komentar

Tampilkan

Terkini