-->

Iklan

Iklan

Bupati Masnah Terima Kunker BNPB

NEWSPORTAL.ID
Senin, 18 Maret 2019, Maret 18, 2019 WIB Last Updated 2019-03-18T15:45:01Z

NEWSPORTAL.id, MUAROJAMBI - Pemerintah Kabupaten Muarojambi menerima kunjungan kerja Direktur Peralatan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Pusat. Dalam hal ini langsung disambut oleh Bupati Muarojambi, Masnah Busyro, Rabu (13/3).

Adapun kunjungan ini dihadiri oleh Direktur Peralatan BNPB Pusat, Rustian, dengan di dampingi oleha Kepala BBPD Provinsi Jambi, Bachyuni. Kunjungan kerja kali ini dalam rangka penyerahan bantuan mobil dan alat pemadam kebakaran untuk Kabupaten Muarojambi.

"Alhamdulillah hari ini kita dapat kunjungan dari BPNB Pusat dan Provinsi Jambi, saya mengucapkan terima kasih atas waktu yang disempatkan untuk ke Kabupaten Muarojambi dan juga telah memberikan,"ujar Bupati Masnah.

Lebih lanjut disampaikan oleh Bupati Masnah pemberian alat bantuan ini sebagai bentuk upaya dan perhatian yang diberikan oleh pemerintah pusat dan provinsi kepada Kab. Muarojambi. Hal ini dikarenakan pada tahun-tahun sebelumnya Kab. Muarojambi termasuk yang terluas area kebakaran hutannya.

"Sebelumnya juga kita diberi bantuan kapal, hari ini kita dapat bantuan lagi berupa mobil dan alat pemadam kebakaran. Mudah-mudahan dengan bantuan ini dapat dimanfaatkan untuk kegiatan penanggulangan bencana di Muarojambi,"jelasnya.

Sementara itu, ditambahkan oleh Bupati, bahwa dengan berbagai peralatan yang ada dan kemudian di beri bantuan lagi. Bupati Masnah juga berharap perlengkapan ini menambah kesiapan dan antisipasi terhadap kewaspadaan karhutla di Muarojambi.

"ini juga sekaligus upaya kita untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap kebakaran hutan dan lahan dikabupaten Muaro Jambi, kita optimalkan peralatan-peralatan yang ada,"pungkasnya. (zan)
Komentar

Tampilkan

Terkini