-->

Iklan

Iklan

2016, Kejari Tebo Targetkan Satu Perkara Korupsi

NEWSPORTAL.ID
Rabu, 20 Juli 2016, Juli 20, 2016 WIB Last Updated 2017-11-07T14:38:24Z
Nur Slamet Kajari Tebo saat dikonfirmasi sejumlah wartawan, Rabu (20/7/2016)
PORTALTEBO.com– Tahun 2016 ini, Kejaksaan Negeri (Kejari) Tebo menargetkan ungkap satu kasus atau perkara korupsi di wilayah hukum Kabupaten Tebo. Perkara ini sudah ditargetkan selesai pada akhir 2016 mendatang. Hal ini ditegaskan Kepala Kejari Tebo, Nur Slamaet, SH.MH usai laksanakan kegiatan pemusnahan barang bukti kejahatan di halaman kantor Kejari Tebo, Rabu (20/7/2016).

“Taget kita cukup satu perkara (kasus pidana korupsi), “ ujar Kajari Tebo saat dikonfirmasi sejumlah wartawan terkait penangan kasus pidana korupsi di Tebo.

Dari satu kasus korupsi itu, lanjut Kajari, nantinya bisa saja ada tiga tersangka. “Itu tergantung penanganan dan pengembangan kasusnya. Bias saja perkara tunggakan atau lain sebagainya,” kata dia lagi.

Menurut Kajari, perkara-perkara korupsi yang sering terjadi di Tebo, lebih banyak pengurangan volume pada fisik bangunan. "Tahun 2015, saya kira tidak jauh beda dengan yang sekarang. Indikasinya banyak pengurangan volume fisik bangunan. Makanya harus dikta sikapi dengan cermat. Dan Alhamdullilah, awal Januari 2016 kemarin, sudah tuntas,” ucapnya.


Saat ditanya, apa perkara kaupsi yang menjadi target pihak Kejari Tebo, Kajari enggan menjawab, “Yang jelas ada perkara yang naik pada tingkat penyidikan, dan ini belum bisa kita katakan karena terkai kode etik. Nanti, tunggu saja waktunya,” tuntas Kajari. (p09)
Komentar

Tampilkan

Terkini