Duta Pelopor Keselamatan Beralalu Lintas Kabupaten Tebo Raih Juara 1 Tingkat Provinsi

Daftar Isi
PORTALTEBO.com – Duta Kabupaten Tebo berhasil raih juara I pada lomba Duta Pelopor Keselamatan Beralalu Lintas tingkat Provinsi Jambi.

Lomba yang digelar selama dua hari di Polda Jambi ini diikuti oleh Duta Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas utusan kabupaten kota se provinsi Jambi.

Kasat Lantas Polres Tebo Akp Roslinda RM, S.pd, mengatakan bahwa lomba tersebut digelar pada tanggal 18-19 september 2017.

“Alhamdulillah, Duta Pelopor kita (Polres Tebo) berhasil merebut juara 1 yang berhasil mengalahkan utusan dari 10 Polres Jajaran di Polda Jambi,”sebut Polwan Cantik berpangkat Akp ini.

Dikatanya bahwa selain Duta Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas, Grop Pocil (Polisi Cilik) yang merupakan binaan Sat Lantas Polres Tebo juga ikut hadir dalam perlombaan tersebut.

“Untuk Polisi Cilik sepertinya belum mendapatkan keberuntungan, namun akan kita tingkatkan dan giatkan lagi untuk persiapan mengikuti perlombaan tahun depan,”imbuh Kasat Lantas.

Kasat menjelaskan bahwa, sebelum mengikuti lomba tingkat provinsi ini, jauh hari pihaknya telah melakukan berbagai persiapan. Mulai dari tahap seleksi dari tingkat kecamatan hingga berakhir pada seleksi tahap Kabupaten di Polres Tebo.

Terpisah, Kapolres Tebo AKBP Budi Rachmat, S.I.K, M.Si menyambut gembira atas prestasi yang diperoleh Sat Lantas Polres Tebo. Pihaknya sangat mengapresiasi atas kerja keras Tim sehingga Duta Pelopor Keselamatan Beralalu Lintas dari Polres Tebo dapat meraih juara 1.

“Alhamdulillah kami saya ucapkan terima kasih yang luara biasa atas kerja keras Tim sehingga Duta Pelopor Keselamatan utusan dari Polres Tebo memperoleh juara 1 dan kami juga memberikan semangat untuk Pocil Polres Tebo untuk lebih giat berlatih sehingga di tahun depan mendapatkan hasil yang maksimal,”pungkas Kapolres Tebo. (p08)