-->

Iklan

Iklan

Kasus Pemukulan Wartawan Di PU Kota Jambi Sepertinya Akan Berbuntut Panjang

NEWSPORTAL.ID
Selasa, 12 Desember 2017, Desember 12, 2017 WIB Last Updated 2017-12-12T10:13:03Z
NewsPORTAL.ID - Taf Sehat (45), Wartawan International Media daerah Jambi dini hari tadi, selasa (12/12) Pukul 04.00 Wib, baru selesai melakukan berita acara pemeriksaan (BAP) di Polda Jambi atas laporan tindak kekerasan terhadap dirinya yang dilakukan oleh security Dinas PU Kota Jambi (11/12) saat ingin mengkonfirmasi berita kepada Kepala Dinas Kantor tersebut, Parti Suandri.

“Saya tidak tau kenapa saya dipukul. Saya memohon secara baik-baik untuk bertemu Kadis PU Kota Jambi untuk konfirmasi berita terkait program akhir tahun namun oknum tersebut menghalang-halangi bahkan secara arogan menolak saya yang akhirnya berbuntut dengan pemukulan” kata sehat, yang paska itu langsung melakukan pelaporan ke Polda Jambi.

Pimred international media, Osmar Siahaan, berharap pihak kepolisian mengusut tuntas kasus penganiayaan yang dilakukan orang yang diduga sebagai tukang pukul kadis PU kota Jambi ini.

Sebab, lanjut Oesmar, aksi pemukulan terhadap wartawan yang sedang menjalankan tugas jurnalistik bukan saja tindakan kriminal tapi juga sudah merupakan upaya menghalang-halangi wartawan dalam menjalankan profesinya untuk mendapatkan informasi yang benar.

“Saya berharap pihak kepolisian serius mengungkap kasus ini dan segera menangkap pelakunya. Saya juga berharap Walikota Jambi, Sy Fasha, mengambil tindakan tegas kepada Kadis PU Kota Jambi, Parti Suandri, Karena menempatkan preman dikantornya” tutup oesmar.

“Saya heran kok ada tukang pukul dikantor pemerintahan yang jelas-jelas untuk pelananan publik” kata oesmar.

Akibat kasus ini, Sehat selaku korban, resmi melapor ke Polda Jambi dengan Surat Tanda Penerimaan Laporan (STPL) Nomor LP/B-336/XII/2017/SPKT B POLDA JAMBI. (P01)

Komentar

Tampilkan

Terkini