-->

Iklan

Iklan

Proyek Pembangunan Rusunawa di RSUD Tebo Mulai Dikerjakan

NEWSPORTAL.ID
Rabu, 02 Mei 2018, Mei 02, 2018 WIB Last Updated 2018-05-02T03:43:47Z
NEWSPORTAL.id - Proyek Pembangunan Rumah Susun Sewa (Rusunawa) di biayai Pemerintah Pusat (PP) melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) sebanyak 42 unit berlokasi di Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Thaha Saifuddin (RSUD STS) Tebo, sudah mulai dikerjakan.

Pantauan NEWSPORTAL.id Rabu (02/05/2018), tampak lokasi pembangunan rusunawa telah dipagar keliling mengunakan seng. Telihat beberapa pekerja tengah membersihkan lokasi, sebagian lagi mempersiapkan alat untuk pemasangan tiang pancang.

Didalam lokasi, juga terlihat tumpukan tiang pancang dan patok kayu yang menjadi patokan untuk pemasangan tiang pancang.

“Iya bang, sudah mulai dikerjakan, “kata salah seorang pekerja rusunawa saat ditemui NEWSPORTAL.id dilokasi proyek.

Diketahui, proyek pembangunan rusunawa ini berlokasi di RSUD Tebo seluas 3000 meter persegi. Bangunan berlantai tiga sebanyak 42 unit ini, nantinya diperuntukan bagi karyawan dan perawat maupun keluarga pasien RSUD STS Tebo. (P01)
Komentar

Tampilkan

Terkini