-->

Iklan

Iklan

Tebing Sungai Longsor, Jalan Desa Pulau Kayu Aro Nyaris Putus

NEWSPORTAL.ID
Kamis, 08 Agustus 2019, Agustus 08, 2019 WIB Last Updated 2019-08-08T10:22:32Z

NEWSPORTAL.id, MUAROJAMBI - Longsor di pinggiran tebing sungai Batanghari kembali menghantui warga desa Pulau Kayo Aro, Kecamatan Sekernan, Kabupaten Muarojambi. Kali ini lokasi longsor di RT 02 desa tersebut.

Sekdes Desa Pulau Kayu Aro, Riki mengatakan jika tebing pinggiran sungai Batanghari di desa itu sudah sering terjadi. Namun pada kejadian kaili ini berdampak putusnya akses jalan warga di RT 02 desa itu. 

"Jaraknya dari rumah warga sekitar 10 meter, Tapi di lokasi lain ada beberapa rumah warga yang jaraknya sangat dekat dengan bibir sungai dan sewaktu-waktu bisa mengancam keselamatan warga," katanya. 

Ditanya penyebab longsor tersebut, Sekdes mengaku tidak tahu, "Kalau penyebabnya kita juga tidak tahu pasti, Kalau biasanya mungkin karena hujan, tapi kan saat ini musim kemarau, kok bisa terjadi longsor," tuturnya. 

Menyikapi masalah ini, masyarakat dan pemerintah Desa Pulau Kayu Aro berharap adanya perhatian dari pemerintah terkait masalah ini, baik pemerintah Kabupaten, provinsi maupun pusat. 

"Harapan masyarakat segera dibangun turap agar tidak terjadi longsor, "katanya. (zan)
Komentar

Tampilkan

Terkini