-->

Iklan

Iklan

Pemdes Suak Putat Lakukan Pencegahan Penyebaran Corona

Senin, 23 Maret 2020, Maret 23, 2020 WIB Last Updated 2020-03-23T06:16:45Z
NEWSPORTAL.id, Muarojambi - Guna mencegah terjadinya penyebaran virus Corona atau Covid-19 yang saat ini tengah marak mewabah di berbagai daerah di Indonesia, mulai dari pemerintah pusat, pemerintah Daerah, hingga ketingkat Desa terus berupaya melakukan pencegahan penyebaran virus Covid-19 ini.

Seperti yang dilakukan oleh pemerintah Desa Suak Putat kecamatan Sekernan, kabupaten Muaro Jambi, mulai melakukan pencegahan dengan cara menyiapkan hand sanitizer di depan balai desa, untuk seluruh perangkat desa dan masyarakat sebelum masuk kekantor desa, pada Senin (23/03/20).

Menurut Santoso Kepala Desa Suak Putat, Hal ini dilakukan sesuai dengan instruksi yang diberikan oleh pemerintah kabupaten Muaro Jambi, guna menangkal dan mencegah terjadinya penyebaran virus Corona atau Covid-19.

"Ini kita lakukan sesuai instruksi Bupati Muaro Jambi, sehingga kita siapkan Hand shop atau sabun pencuci tangan, kemudian di bilas menggunakan air bersih, selain mencegah penyebaran virus Corona tentunya juga untuk menjaga kebersihan sehingga para perangkat desa tidak was-was saat bekerja," ungkapnya.

Tak hanya itu, Santoso menyebut Hand sanitizer yang di siapkan diharapkan bisa di gunakan sebaik mungkin bagi seluruh perangkat desa serta bagi masyarakat dan tamu yang datang kekantor desa.

"Dengan melakukan cuci tangan ini, tentunya memberikan rasa aman bagi kami saat bekerja melayani masyarakat, karena Mencegah lebih baik daripada mengobati," pungkasnya.(zan)
Komentar

Tampilkan

Terkini