-->

Iklan

Iklan

Babinsa Sertu Sunardi Bantu Petani Menghalau Burung Di Sawah

NEWSPORTAL.ID
Kamis, 09 April 2020, April 09, 2020 WIB Last Updated 2020-04-09T03:25:16Z

NEWSPORTAL.ID, SAROLANGUN - Di tugaskan selaku Babinsa yang selalu hadir di tengah masyarakat, membuat Sertu Sunardi Babinsa 420-02/Muara Limun. Kodim 0420/Sarko merasa sangat senang.

Di setiap ada waktu luang berupaya hadir, berbagi cerita dan juga bersosialisasi dengan masyarakat binaan,baik di tempat umum maupun dengan mendatangi warga di tempat kerja.

Kegiatan hari ini, babinsa membantu dan hadir di tengah kegiatan salah satu warga yang sedang di sawah dalam rangka menghalau burung, agar tidak mengganggu padi yang sudah mulai menguning.

Kehadiran babinsa di sambut dengan senyum dan canda tawa. Babinsapun ikut merasakan bagaimana cara menghalau burung dengan menggunakan beberapa buah kaleng yang diisi batu dan di ikat di tali, mengelilingi area sawah.

Cara ini sangatlah praktis, karna dengan bunyi dari kaleng batu tersebut, otomatis burung akan ketakutan dan kabur, ketimbang menghalau mengunakan suara dari mulut.

Selaku babinsa kita harus bisa menempatkan diri dalam suasana dan keadaan apapun.

Agar kita mudah di terima di masyarakat dan kegiatan ini termasuk menunjang program pemerintah dalam bidang upsus pertanian.

Hal senada juga di sampaikan oleh Komandan koramil 420-02/Muara Limun Kpt inf Zul Abdullah. Untuk senantiasa ada waktu dan kesempatan hadir di tengah masyarakat binaan.
Komentar

Tampilkan

Terkini