-->

Iklan

Iklan

Desa Suak Putat Bentuk Panitia pemilihan BPD dan susun RKPDes 2021

Jumat, 10 Juli 2020, Juli 10, 2020 WIB Last Updated 2020-07-28T15:30:53Z
NEWSPORTAL.id, Muarojambi - Dalam upaya mengisi anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD),  pemerintah Desa Suak Putat melakukan musyawarah desa untuk pembentukan panitia pemilihan BPD tahun 2020, sekaligus menyusun rencana kerja pemerintah desa Suak Putat tahun 2021, yang dilaksanakan di aula kantor Desa Suak Putat pada Jum'at siang (10/07/20).

Musdes yang di hadiri oleh perwakilan dari kecamatan sekernan, dan dipimpin
kepala desa Suak Putat Santoso, pendamping kecamatan, Pendamping Desa, dan para tokoh masyarakat desa setempat. 

Kepala desa Suak Putat Santoso mengatakan, Ia berharap agar pemilihan BPD di desanya bisa barjalan dengan baik dan damai , dengan pemilihan keterwakilan.

"Saya berharap agar pemilihan BPD ini berjalan Dengan baik dan damai, serta bisa melahirkan generasi yang hebat bagi desa kami kedepannya," ungkapnya.

Selain itu, untuk penyusunan RKPDes tahun 2021 desa Suak Putat ia berharap semua program yang ada di desanya biasa terealisasi dengan maksimal.

"Harapan nya tentulah semua program dan usulan yang diajukan oleh masyarakat bisa terealisasi dengan baik dan maksimal, sehingga kemajuan dan kesejahteraan bisa lebih dirasakan oleh masyarakat," pungkasnya.(zan)
Komentar

Tampilkan

Terkini