-->

Iklan

Iklan

Serma Sigit Komsos Dengan Warga Binaan Di Desa Datuk Nanduo

NEWSPORTAL.ID
Kamis, 10 Oktober 2019, Oktober 10, 2019 WIB Last Updated 2019-10-10T03:50:28Z

NEWSPORTAL.id,Sarolangun -  Babinsa Koramil 420-01/Batang Asai Kodim 0420/Sarko Serma Sigit Tripra Joko Babinsa Desa Datuk Nanduo mengatakan, komunikasi sosial yang dilaksanakan secara rutin dan berkelanjutan dengan warga dapat lebih mempererat tali silaturahmi antar sesama dan menguatkan sinergitas TNI-Masyarakat.(10/10/19).

"Dengan komunikasi sosial ini Babinsa dapat langsung mengetahui tentang keluh kesah, suka dan duka yang dialami warga di wilayah," mengikuti perintah dan arahan dari komandan koramil 420/01 batang asai.

Hal ini di benarkan dan disampaikan Danramil 420-01 Batang Asai, Kapten Inf Suhari bahwa dengan mengintensifkan komunikasi sosial, pihaknya dapat lebih mudah untuk berkontribusi pada masyarakat binaannya.

"Memberikan wahana dan nuansa serta jalur langkah-langkah menyampaikan aspirasi dan ide-ide mengatasi segala bentuk permasalahan yang terjadi di tengah warga di wilayah binaanya.

Kades datuk nan duo (Sihobni) sangat berterima kasih dengan adanya kerja sama babinsanya Serma Sigit Tripra Joko saling membangun di berbagai hal demi kemajuan desanya. (one)
Komentar

Tampilkan

Terkini