-->

Iklan

Iklan

Dugaan Penggelapan Pajak Di RS Ini Akankah Menyeret Sejumlah Dokter & Pejabat?

Redaksi
Senin, 26 Maret 2018, Maret 26, 2018 WIB Last Updated 2018-03-26T15:31:42Z
Ilustrasi/NET
NEWSPORTAL.ID - Dugaan penggelapan pajak disebuah RS swasta yang ada di kota jambi (MJ) yang di dalami oleh kejaksaan tinggi jambi diduga melibatkan sejumlah dokter, Merujuk data dan info yang diterima newsportal.id - setidaknya ada tiga dokter yang sudah dimintai keterangan.

“Dokter SH, SU, dan HR, kabarnya sudah dimintai keterangan. Ya terkait dengan dugaan penggelapan pajak itu karena di beberapa dokumen memang ada nama-nama mereka,”ujar sumber yg tak ingin namanya disebutkan.

Sementara itu, Merujuk dokumen yang diterima oleh media ini, Pada Rabu (21/3) kemarin, pihak kejaksaan juga meminta keterangan Sdr. IS di dalam kasus yang sama.

Di dokumen berbentuk surat itu (IS) diminta keterangan sebagai bagian dari proses penyelidikan dugaan penggelapan pajak di RS tersebut berdasarkan surat perintah penyelidikan kepala Kejati Jambi (Sprindik).

Sekalipun hingga kini belum ada keterangan resmi dari pihak RS tentang telah diperiksanya beberapa orang atas dugaan penggelapan pajak ini, M. Hasan, Ketua LSM Gerakan Rakyat Korban Kebijakan (Gerakk) hari ini (26/3) sudah merilis surat apresiasi mereka atas kinerja pihak Kejaksaan Tinggi Jambi ini.

Ketika dihubungi, M.Hasan mengatakan bahwa pihak Kejati patut di apresiasi karena mengusut kasus dugaan penggelapan pajak ini, dan berharap permasalahan asal usul tanah dan perizinan terkait RS ini juga menjadi bagian pokok yang akan diusut tuntas (P03) 



Berita Terkait :


Komentar

Tampilkan

Terkini